Pengembangan platform terbaru Intel, yang diberi nama Intel Centrino 2, telah mencapai tahap final. Platform baru tersebut mulai unjuk gigi ke publik 7 Agustus 2008.
Produk yang sebelumnya lebih dikenal dengan nama sandi Montevina ini dilengkapi dengan teknologi vPro, yang dapat meningkatkan segala aspek dari fitur
utama pada notebook. Prosesor ini menggunakan formula high-k metal gate dan proses produksi 45-nanometer. Selain itu sudah terdapat pula front side bus 1066MHz.
Yang menarik lagi, Intel Centrino 2 dilengkapi dengan Switchable graphichs sehingga konsumsi baterainya lebih hemat, dan dapat menghasilkan grafis yang terintegrasi dan discrete pada sebuah notebook. Intel juga mengklaim telah mengurangi daya pada prosesor ini.
"Awalnya daya yang digunakan sekitar 35 watt tetapi sekarang hanya 25 watt saja, ada pengurangan sekitar 10 watt. Jadi dengan begitu Anda dapat menghemat baterai laptop lebih lama," ucap Budi Wahyu Jati selaku Country Manager Intel Indonesia yang ditemui saat peluncuran Intel Centrino 2, Rabu (6/8/2008) di X2 Plaza Senayan.
Walaupun daya baterai yang digunakan kecil, lanjut Budi, tetapi sangat memungkinkan pengguna untuk membuka aplikasi seperti game online, download musik, atau bahkan menonton video lebih cepat dari biasanya.
Kelebihan lain dari Centrino 2 ini adalah hasil gambar grafis yang biasa digunakan untuk game akan kelihatan lebih nyata dibandingkan dengan produk sebelumnya.
Di kesempatan yang sama, Intel juga memperkenalkan Chipset Mobile Intel 45 Express dan wireless Intel Wi-Fi Link 5000, yang dapat memberikan rate data tercepat hingga maksimal 450Mbps.
Intel Rilis Processor Centrino 2
Diposting oleh Gadget And IT Label: Intel Rilis Processor Centrino 2
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar
Posting Komentar